Tips Curangi Rasa Lapar Saat Proses Diet Anda


Di saat dinginya malam, tiba-tiba perut berbunyi keroncongan, terasa lapar sekali, mungkin itu terjadi pada anda atau bahkan sering. hingga ingin rasanya menyantap makanan yang ada di meja dapur.

Tak hanya itu, seringkali perut keroncongan di waktu yang tidak kita inginkan, adakalanya pada jam-jam tertentu perasaan lapar timbul dan sulit untuk dicegah.

Tidak benar jika anda berasumsi bahwa, makan makanan beratlah yang dapat menghilangkan rasa lapar. tetapi faktanya bahwa banyak cara untuk menyiasati rasa lapar yang datang tiba-tiba apalagi dimalam hari. Ada beberapa tips "mencurangi" perasaan lapar seperti yang di beritakan dalam laman Genius Beauty dibawah ini :

Minum
Selain mengisi perut dengan makanan berat, meminum secangkir teh hijau sudah bisa mengelabuhi rasa perut yang lapar. Atau bisa juga dengan minum segelas jus tomat, air mineral yang disertai irisan lemon, yang berfungsi sebagai pengganti camilan dan makanan berat.

Makan dalam keheningan
Ketika anda makan dalam kondisi yang rame seperti mendengarkan musik atau menonton televisi, disaat itu maka anda secara tidak sadar akan memakan makanan lebih banyak, karena dalam proses memakan terjadi gangguan. Disarankan untuk makan dalam situasi yang hening dan tenang sehingga perut akan mudah merasa kenyang.

Mandi air panas
Selain uap air panas yang dapat membuang racun dalam tubuh, dengan mandi menggunakan air panas maka tubuh anda akan terasa lebih santai sehingga nafsu makan akan turun.

Menggosok gigi
Terlalu lama waktu anda menyikat gigi dengan waktu makan malam anda, ini yang  sering kali kita terangsang untuk memakan lagi meskipun hanya camilan, maka melangsungkan menggosok gigi ini lebih baik untuk mencegah tidak makan lagi.

Makan sesuai jadwal
Dengan memakan sesuai jadwal yang sudah terbiasa maka kadar gula dalam darah akan stabil, hal inilah yang membuat rasa lapar yang datang tiba-tiba akan hilang, dan lapar pun akan sesuai jadwal.

Minum sebelum makan
Ini yang sering kita alami karena perut sudah keroncongan kemudian anda langsung melahap makanan tanpa meminum air terlebih dahulu. Padahal dengan anda minum air terlebih dahulu maka anda dapat menekan rasa lapar dan juga perut akan terisi, sehingga anda akan mekan lebih sedikit.